banner
Konferensi pers upaya Habitat for Humanity Indonesia bersama Oppo inisiasi tempat singgah bagi pejuang medis di tengah melonjaknya kasus Omicron, Rabu (23/2/2022). Foto : Istimewa
Liputan

Imbas Naiknya Omicron, Habitat Indonesia Inisiasi Tempat Singgah Pejuang Medis

442 views

MajalahCSR.id – Penyebaran virus Covid-19 di Indonesia kembali melonjak dengan varian baru Omicron. Pada 17 Februari 2022, angka kasus positif mencapai lebih dari 5 juta kasus dimana kasus mingguan meningkat 1,5 kali lipat. Kasus harian juga memecahkan rekor dengan lebih 64 ribu kasus. Potensi penambahan bisa mencapai 100-150 ribu/hari.

Kondisi ini tentu mendorong para tenaga kesehatan kembali harus berjuang ekstra setiap hari karena jumlah pasien yang kembali meningkat tajam. Dalam keadaan lelah setelah bertugas tenaga kesehatan enggan pulang ke rumah karena khawatir menularkan virus kepada keluarga, terlebih karena varian Omicron dinyatakan mudah menular.

Oleh karena itu, para tenaga kesehatan membutuhkan kembali tempat beristirahat yang terpisah dari keluarga untuk sementara waktu, tempat dimana mereka dapat beristirahat dengan aman dan nyaman sebelum melanjutkan tugas merawat pasien Covid.

Dyani Kusumowardhani, Direktur Pelayanan Medik dan Keperawatan RSPI Sulianti Saroso mengungkapkan, “Merawat pasien Covid-19 butuh kecermatan dan energi ekstra. Kelelahan pasti juga lebih terasa, sehingga fasilitas tempat singgah bagi nakes yang difasilitasi oleh Habitat for Humanity Indonesia dirasakan sangat membantu, terutama bagi para nakes yang jauh tempat tinggalnya.”

“Kalaupun hal buruk terjadi, biarlah hanya saya yang positif, tidak ikut istri, anak, dan keluarga saya,” ungkap Ilham Wiguna, perawat pasien Covid di RSPI Sulianti Saroso. Ilham menyadari betapa pentingnya tempat singgah yang membuatnya tidak harus pulang ke rumah sehingga ia dapat meminimalisir penyebaran dan dampak buruk terhadap orang-orang yang dikasihinya.

Habitat for Humanity Indonesia sejak tahun 2020 telah menginisiasi program Tempat Singgah Pejuang Medis. Habitat telah membantu lebih dari 2000 tenaga kesehatan dari 12 RS di Jakarta, Tangerang, dan Surabaya. Tahun ini, Habitat kembali mengajak masyarakat berdonasi, mendukung penyediaan tempat singgah bagi tenaga kesehatan yang sedang berjuang di garis depan.

Pada konferensi pers virtual, Rabu (23/2/2022), Susanto, Direktur Nasional Habitat for Humanity Indonesia mengungkapkan, “Melonjaknya kasus akibat varian baru Omicron saat ini menuntut tenaga kesehatan kembali harus berjuang ekstra merawat pasien dengan risiko terpapar oleh virus yang sangat mudah menular itu.

Karena itu, lanjut Susanto, unutk mendukung pemerintah dan tenaga kesehatan dalam menekan laju penyebaran Covid-19, pihaknya melaksanakan kembali program Tempat Singgah Pejuang Medis (disingkat TSPM) untuk menyediakan tempat istirahat sementara (hotel) bagi Pejuang Medis. “Kami mengharapkan dukungan masyarakat terhadap program TSPM gelombang ketiga ini,” himbaunya.

Susanto menambahkan bahwa program TSPM ini diyakini sangat efektif  dalam menekan penyebaran virus dengan menempatkan para tenaga kesehatan di tempat singgah yang terpisah dengan keluarga mereka. “Di kamar hotel sebagai tempat singgah, mereka dapat beristirahat dengan nyaman sekaligus melakukan karantina mandiri dengan aman.”

Sementara itu, Sekretaris Direktorat Jenderal Pelayanan Kesehatan Kemenkes RI, Azhar Jaya, yang juga hadir dalam konferensi pers itu memaparkan, “Kesehatan dan keselamatan tenaga kesehatan menjadi prioritas utama karena tenaga kesehatan sebagai garda terdepan memiliki faktor risiko tinggi tertular Covid-19. Untuk itu perlu adanya upaya pencegahan terpaparnya virus melalui transit rumah singgah. Inilah  bentuk kesadaran melindungi diri, keluarga, dan masyarakat sehingga kita dapat memberikan rasa aman dan selamat dari terpaparnya virus Covid-19.”

Dukungan penyediaan tempat singgah bagi tenaga kesehatan di tahun ke-3 ini juga datang dari salah satu brand teknologi komunikasi ternama di Indonesia yaitu PT World Innovative Telecommunication dengan produknya ponsel pintar OPPO.

“OPPO bekerja sama kembali dengan Yayasan Habitat Indonesia dalam menyediakan tempat singgah bagi para pejuang medis. Para pejuang medis saat ini merupakan garda terdepan dalam penanganan Covid-19 yang perlu juga diperhatikan kesejahteraan dan kesehatannya,” sebut Patrick Owen, Chief Creative Officer PT World Innovative Telecommunication (OPPO Indonesia).

Program ini, kata Patrick, menjadi salah satu bagian dari OPPO Find Health dimana sebelumnya OPPO juga pernah membuat program dukungan untuk para tenaga medis pada 2021 yang berkolaborasi dengan pesohor Angel Pieters, Aero Aswar, dan Asmara Abigail.

Masyarakat yang ingin memberi dukungan dapat mengunjungi dukunghabitat.org, pada laman tersebut masyarakat akan menemukan cara yang mudah untuk berdonasi. Program ini akan dilakukan mulai minggu ke-3 Februari hingga akhir Maret 2022. Program secara dinamis akan dilanjutkan berdasarkan perkembangan kondisi dan kebutuhan yang terjadi.

banner