banner
Para Alumni, Pendiri, dan Pembina Yayasan Goodwill International Berfoto Bersama. Foto : Istimewa
Berita

Niat Baik Cara Goodwill International

957 views

MajalahCSR.id – Yayasan Goodwill International membuka masa orientasi Leadership Development Scholarship Program pada Sabtu (7/09/2021). Sebanyak 66 orang mahasiswa dan mahasiswi dari kampus Universitas Indonesia dan Universitas Pertanian Bogor (IPB University) dari berbagai kota di Indonesia ditargetkan menjadi penerima manfaat.

Program multi tahun ini tidak hanya memberikan bantuan keuangan untuk biaya hidup dan kebutuhan belajar di kampus, namun juga memberikan serangkaian pelatihan, pendampingan dan menambah pengetahuan serta masukan bagi para peneriman beasiswa. Tujuan diberikannya beasiswa ini antara lain untuk meningkatkan prospek hidup, memberdayakan diri untuk bisa memaksimalkan potensi, mendapatkan pelatihan kepemimpinan terbaik, membekali para mahasiswa dengan nilai-nilai dan etika pribadi & bisnis, serta membantu menemukan pekerjaan yang baik atau kegiatan yang bermanfaat setelah lulus. Dalam masa Scholarship tersebut, mereka diberikan pelatihan bulanan berupa berbagai materi dari para professional dan alumni Goodwill sesuai topik materialnya.

“Tidak hanya itu, mereka juga akan mendapatkan Leadership Training Program berupa 60 jam kelas per-tahun dengan topik beragam,” ujar Chairman Goodwill International, Nanang Siswanto. Topik-topik tersebut antara lain public speaking, CV writing, leadership style, business English, marketing, team building, serta mentoring dari beberapa alumni yang sudah berkecimpung di berbagai sektor dan keahlian. Sebelum pandemi, pelatihan biasa dilakukan di kampus UI Depok, namun dengan kondisi sekarang pelatihan tetap dilaksanakan lewat metode daring.

Nanang Siswanto, Chairman Yayasan Goodwill International. Foto : Istimewa

Yayasan Goodwill International mengklaim bahwa program yang dihadirkan sejak tahun 1999 ini berbeda dari yang lain. Mengingat program yang dilakukan adalah menyelaraskan bakat untuk memperkecil gap antara lulusan universitas dengan kebutuhan pasar.

Yayasan amal ini membantu calon pemimpin masa depan yang memasuki tahun kedua studi mereka dari Universitas Indonesia (UI) dan Universitas Pertanian Bogor (IPB). Beberapa persyaratan yang harus dipenuhi oleh calon penerima beasiswa adalah; direkomendasikan oleh universitas, membutuhkan dukungan keuangan, berprestasi dalam akademis, mempunyai kualitas dan berpotensi dalam kepemimpinan, serta aktif paruh waktu dalam pengabdian masyarakat.

Yayasan Goodwill International

Sejak tahun 1999, Yayasan Goodwill International telah memberikan Leadership Development Scholarship Program kepada lebih dari 1100 mahasiswa berprestasi yang membutuhkan sponsor untuk melanjutkan studi. Menurut data yang dihimpun oleh Yayasan Goodwill International, banyak mahasiswa mengaplikasikan keterampilan yang telah mereka terima dan mampu memenangkan lomba internal universitas maupun tingkat nasional.

“Banyak penerima Leadership Development Scholarship yang berkesempatan untuk studi singkat ke Singapura, Australia, Amerika Serikat serta melanjutkan studinya ke Jepang serta negara-negara lain di Eropa. Banyak juga yang sudah menjadi pemimpin di berbagai bidang usaha, wirausahawan, pemimpin lembaga publik serta menjadi peneliti. Merupakan kebanggaan bagi kami untuk terus mendukung masa depan calon pemuda harapan bangsa,” papar Nanang.

Pencapaian tersebut sangat menggembirakan mengingat kondisi ekonomi yang dimiliki. Hal ini memberikan pembuktian bahwa pelatihan kepemimpinan merupakan faktor besar dalam tingkat keberhasilan mahasiswa.

“Semoga kami bisa memperluas jumlah sasaran, serta membawa lebih banyak donor agar dapat berkontribusi dalam membangun Indonesia tercinta dan melahirkan calon-calon pemimpin masa mendatang,” tutupnya.

banner